Kamis, 18 Juli 2019

TINGGAL 5 EKOR, BADAK PUTIH UTARA TERANCAM PUNAH


Taman safari di San Diego, Amerika Serikat baru saja kehilangan seekor badak putih utara yang berumur 44 tahun. Dinamai Angalifu, kematiannya menyisakan spesiesnya itu tinggal berjumlah lima ekor di dunia.
"Kematian Angalifu benar-benar suatu kehilangan besar untuk kita semua, seperti selangkah lebih dekat dengan kepunahan dari spesies menakjubkan ini," ujar kurator Taman Safari San Diego, Randy Rieches.
Selama ini, guna berupaya melestarikan spesiesnya, tim konservasi selalu berharap Angalifu bisa kawin dengan badan putih utara betina yang diberi nama Nola. Namun, keduanya tak kunjung menghasilkan keturunan.
Jumlah spesies ini kini tinggal lima ekor, yaitu Nola di San Diego, satu ekor di kebun binatang Ceko, dan tiga lainnya di cagar alam Kenya.

Kamis, 11 Juli 2019

INILAH 10 MAMALIA YANG TELAH PUNAH DALAM DUA ABAD TERAKHIR


Laju kepunahan berbagai spesies belakangan semakin mengkuatirkan. Hilangnya satu spesies dari muka bumi berarti berkurangnya satu lagi kekayaan ragam hayati di alam
Pada akhirnya kerusakan alam dan hilangnya spesies tidak bisa kembali seperti semula. Tak terhitung berapa jenis satwa yang sudah punah. Para ahli memperkirakan bahwa setiap tahun, puluhan bahkan ratusan spesies punah di alam liar, terutama karena intervensi manusia lewat perburuan, maupun perusakan habitatnya.
Di alam bebas terdapat lebih banyak lagi spesies yang lebih dulu punah sebelum sempat dicatat, diketahui dan dipelajari secara ilmiah. Banyak spesies yang punah jauh sebelum masa kita, sehingga banyak diantara kita yang tak sempat sekalipun melihat wujud mereka, baik langsung, maupun melalui media.

SATWA ANEH DARI DUNIA DONGENG. HANYA ADA DI SULAWESI


Hewan ini telah lama mengundang kontroversi. Dipopulerkan pertama kali di dunia Barat oleh Gulielmi Pisonis dalam bukunya, Indie Utriusque re Natural et Medica, yang diterbitkan di Amsterdam tahun 1658. Dalam sampul buku berbahasa Latin dan berisi ramuan obat-obatan itu dilukis dua lelaki bersama dengan beberapa hewan aneh. Salah satunya adalah hewan seukuran anjing dengan empat taring yang mengerikan.
Sepasang taring tajam muncul dari moncong dan sepasang lainnya keluar dari hidung lalu melengkung hingga mendekati mata. Ekornya kecil dan melingkar, cuping telinganya kecil dan tegak ke atas, serta tapak kaki seperti rusa.

Senin, 01 Juli 2019

10 PERTOLONGAN PERTAMA SAAT DIGIGIT ULAR BERBISA, KAMU HARUS TAHU


Meski tinggal di perkotaan, kamu perlu tahu pertolongan pertama saat digigit ular, terutama gigitan ular berbisa. Tak menutup kemungkinan jika ular berbisa berkeliaran di tempatmu, terlebih jika rumahmu dekat taman atau kebun. Tindakan cepat dan tepat bisa menyelamatkan dirimu dan keluargamu.
Dilansir dari Owlcation, 400 spesies dari total 2.900 spesies ular di dunia adalah ular beracun. Meski jumlahnya sedikit, kamu juga perlu waspada, ya. Biasanya, ular berbisa punya ciri-ciri besar, gemuk, dan punya pupil mata elips, meskipun sulit dilihat kalau tak dari dekat. Selain itu, biasanya, ular berbisa adalah ular derik dengan ekornya yang khas.

JUNGLE SURVIVAL


Survival adalah suatu kondisi dimana Survivor (orang yang melakukan tindakan bertahan hidup) berada pada keadaan darurat oleh suatu sebab. Pengertian survival sebenarnya sangat luas sekali, tidak hanya terjadi di gunung atau di hutan saja, dan  juga tidak tergantung dengan lamanya waktu yang mungkin diperlukan oleh survivor untuk terus bertahan hidup.
Dalam keadaan /kondidsi darurat kesiapan mental dan fisik merupakan kunci utama untuk keberhasilan atau berhasil tidaknnya survivor dapat bertahan hidup, pada tahapan ini survivor dihadapkan pada dua pilihan yaitu : bertahan hidup atau mati !
Musuh utama survivor adalah perasaan panik, sering sekali terjadi suatu peristiwa yang seharusnya bisa dihindari malah berakhir dengan kematian, jika seseorang tersesat di gunung tanpa pengetahuan lengkap tentang teknik hidup di alam terbuka, maka besar kemungkinan ia akan membabi buta karena panik sehingga terjepit pada situasi yang kritis yang dapat membuatnya tewas. Survival adalah kondisi yang memerlukan ‘’kekuatan jiwa’’ hidup survivor tergantung pada dirinya sendiri, dalam hal ini bukan dalam artian mengenyampingkan Tuhan, karena kemauan yang besar untuk tetap hidup dan mendorong survivor  bertindak dengan tenang dan sabar supaya dapat keluar dari kemelut yang dialaminya. Pada kondisis survival, survivor akan dihadapkan pada kondisi-kondisi stres antara lain : ketakutan dan kecemasan, panas dan dingin, kehausan dan kelaparan, sakit dan kelelahan, kejenuhan dan kesepian serta kurang tidur.

TERGIGIT ULAR BERBISA? BERIKUT INI REKOMENDASI WHO


Tips kala bertemu ular: cukup lakukan STOP (silent, thinking, observation dan prepare). Jangan panik, atau malah memprovokasi. Empat langkah itu dijabarkan sebagai bersikap mematung, sambil meneliti apakah berbisa atau tidak, memperhatikan lingkungan sekitar dan mencari alat bantu, serta mempersiapkan langkah lanjutan. 
Di Indonesia, kasus gigitan ular berbisa masih tinggi. Bahkan, menempati urutan ke dua setelah HIV/AIDs dan kanker.  Menurut World Health Organization (WHO), ada 5 juta kasus gigitan ular di dunia per tahun. Sekitar 2,7 juta digigit ular berbisa. Sebanyak 81.000-138.000 gigitan ular menyebabkan kematian, dan 400.000 kecacatan. 
Kalau kena gigit ular berbisa, pertolongan pertama menurut WHO, pertama, pindahkan korban ke tempat aman. Kedua, imobilisasi korban atau dibuat tidak bergerak sepenuhnya.  Kulit binatang melata ini berwarna biru, ekor merah. Bentuk kepala segitiga. Ular ini bernama sunda pit viper (Trimeresurus insularis). Ini salah satu jenis ular berbisa. Mesti terlihat cantik, hati-hati kalau menjumpai ular ini.